Spreadtrum Berencana Membuat Smartphone Firefox OS

OKETEKNO.COM | Kalian sudah mendengar berita ini? Spreadtrum dan Mozilla berencana akan merilis produk smartphone terbaru mereka yang diberi nama Firefox OS dengan kisaran harga $25 atau sekitar Rp 300ribuan.
Spreadtrum Berencana Membuat Smartphone Firefox OS
Spreadtrum adalah pabrik ponsel yang belum terkenal di seluruh dunia, tetapi memiliki visi yang sama dengan Mozilla, yaitu memberikan smartphone termurah kepada konsumen. Mozilla adalah salah satu web terpopuler di dunia, namun kali ini Mozilla mencoba peruntungannya dengan membuat smartphone dengan sistem operasi menggunakan Firefox OS. Kehadiran smartphone dari Mozilla ini diharapkan mampu bersaing dengan smartphone murah milik Nokia dan Android yang sekarang sudah merajai pasaran smartphone. Harga termurah smartphone Android saat ini yaitu berkisar antara Rp 800ribuan yang memiliki fitur dan spesifikasi yang mumpuni.
Lalu apa yang membuat harga smartphone ini murah, yaitu Cortex A5 chipset the SC 6821. Chip ini tidak didukung untuk jaringan LTE, tetapi hanya untuk  jaringan WCDMA dan EDGE. Chip ini juga men-support untuk WiFi, Bluetooth, Kamera, dan Radio FM yang akan tampil dilayar 3.5 inchi.
Dengan fitur dan spesifikasi itu, saya pikir tidak ada konsumen yang mau beralih dari smartphone mereka seperti Samsung Galaxy, iPhone, atau Lumia. Tapi jika Mozilla dapat membuat fitur dan spesifikasi Firefox OS yang lebih menarik dengan harga yang seperti ditentukan, maka smartphone ini akan semakin mudah dihapus dari pasar negara berkembang. Smartphone milik Mozilla ini akan diluncurkan pertama kali di beberapa negara Amerika Latin serta Eropa, seperti: Brazil, Meksiko, Kolombia, Hungaria, Venezuela, Serbia, Spanyol, dan Polandia.
Hanya dengan harga Rp 300ribuan, akankah anda akan membeli Firefox OS ini sebagai penyimpanan kontak atau foto yang berlebihan di smartphone kesukaan anda? Atau hanya sebagai smartphone cadangan?

Related Posts:

0 Response to "Spreadtrum Berencana Membuat Smartphone Firefox OS"

Posting Komentar